fbpx
Bagikan

Flu, penyakit yang sangat umum sekali dan bahkan sering diabaikan oleh penderitanya. Misalnya hanya dengan mengonsumsi obat bebas yang dibeli dari warung, tanpa merasa perlu memanfaatkan asuransi kesehatan untuk berobat ke dokter. Bahkan, banyak juga yang sama sekali tidak mengonsumsi obat dan berusaha menyembuhkannya hanya dengan beristirahat saja.

Lalu, jika ini hanya penyakit ringan kenapa sampai ada vaksin ya?

Menurut cdc, flu bukanlah sebuah penyakit ringan yang bisa diabaikan begitu saja. Ada jutaan orang yang terserang flu setiap tahunnya dan ribuan di antaranya (atau mungkin lebih) haarus dirawat di rumah sakit. Bahkan, ada juga yang sampai meninggal akibat penyakit ini. Terutama untuk negara dengan 4 musim yang harus sangat waspada dengan yang namanya flu seasonal atau flu musiman.

Di sinilah fungsi penting vaksin. Sama seperti vaksin terhadap penyakit lain, vaksin flu juga akan membentuk antibodi tubuh untuk perlindungan agar virus penyebab flu tidak berkembang. Untuk prosesnya sendiri, vaksin ini membutuhkan waktu 2 minggu. Itulah sebabnya, sangat di sarankan jika masyarakat yang tinggal di negara 4 musim melakukan vaksin setidaknya 2 minggu sebelum memasuki masa musim dingin. Sebab, pada musim inilah biasanya virus ini memiliki risiko yang lebih tinggi.

Ada beberapa jenis virus flu yang beredar tergantung pada kemampuannya melawan virus flu jenis apa, mengingat ada banyak juga jenis virus flu. Di Amerika Serikat, sebagian besar vaksin yang sering digunakan dapat melindungi 4 jenis virus flu, yaitu:

  • satu virus influenza A (H1N1) – Flu babi,
  • satu virus influenza A (H3N2) – Flu Australia, dan
  • dua virus influenza B.

Namun ada juga yang hanya bisa melindungi 2 atau 3 jenis virus. Untuk perlindungan maksimal, sangat disarankan melakukan vaksin flu setiap 6 bulan sekali, atau setidaknya setahun sekali.

Bagaimana dengan Indonesia? Apa karena tidak memiliki 4 musim artinya vaksin flu tidak dibutuhkan?

Tentu saja tidak seperti itu. Vaksin flu sebenarnya tetap dibutuhkan oleh siapa pun di mana pun. Dikutip dari kompas, ketika peralihan musim di Indonesia masih jelas, sangat disarankan untuk melakukan vaksin flu saat menjelang musim hujan. Namun karena saat ini perubahan musim tidak teratur, maka Anda boleh melakukan vaksin ini kapan saja ketika di rasa dibutuhkan.

Bagikan